Inilah Daftar Nama 19 TKI Asal Bali di Mesir


Sebanyak 19 tenaga kerja Indonesia asal Bali, yang sebagian besar belum diketahui nasibnya, kini terus dipantau Balai Pelayanan, Penempatan, dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BP3TKI) Bali. Selasa (1/2/2011) siang, pihak BP3TKI Bali baru bisa menghubungi Ni Ketut Suarleli.

”Saya minta dia untuk mengoordinasi teman-temannya untuk mengabarkan kondisi terbaru,” ujar Ilham Achmad, Kepala Seksi Perlindungan dan Pemberdayaan BP3TKI Bali kepada Kompas.com di kantornya, Selasa sore. Namun, sejauh ini BP3TKI belum mendapat laporan dari pihak keluarga mengenai keberadaan mereka.

”Pihak keluarga belum menanyakan, dan jika ada keluarga yang membutuhkan informasi tentang mereka, silakan datang ke kantor kami,” katanya.
Berikut daftar nama ke-19 TKI asal Bali yang masih terjebak di Mesir: 

1. Nyoman Suardi Nio (48), Jalan Gatsu Timur 1/XVII/17, Denpasar Timur.  
2. Ni Putu Winari (29), Sangeh, Abiansemal, Badung.
3. Ni Ketut Ayu Windari (22), Penarungan, Mengwi, Badung.  
4. Desak Nyoman Sumiati (31), Jalan Taman Baruna Cempaka/35 A, Jembrana.  
5. Ni Ketut Sudarmini Giri (23), Desa Wanagiri, Kecamatan Selemadeg, Tabanan.
6. Inasiati  (34), Jalan Tukad Sangiang, Denpasar.
7. Ni Ketut Tirtayani (25), Banjar Saren Nongan, Karangasem.
8. Ni Ketut Suarleli (37), Perumahan Nusa Puri Ungasan, Badung.  
9. Ni Nyoman Yayuk Sugiarti (29), Desa Sulangai Petang, Badung.  
10. Candikusuma (36), Dusun Pugeh, Desa Tuwed, Melayu, Jembrana.
11. Ni Nyoman Suarmeni (29), Lingkungan Menesa, Benoa, Badung.  
12. Dewa Ayu Sri Dewi Ningsih (21), Banjar Menak, Desa Tulikup, Gianyar. 
13. Luh Sugandeni (25), Jalan Tukad Banyupoh, Panjer, Denpasar.  
14. Ni Made Sasri (39), Dusun Dauh Marga, Mendoyo, Jembrana.  
15. Ni Gusti Ayu Ketut Budiartini (34), Desa Mendoyo Dauh Tukad, Jembrana.
16. Ni Luh Sekariati (25), Banjar Dinas Ban, Kubu, Karangasem.  
17. Ni Kadek Adiawati (28), Banjar Sukawati, Desa Selemadeg, Tabanan. 
18. Ni Wayan Soklin Niawati (22), Banjar Bualu Kelurahan Benoa, Kuta, Badung.  
19. Ni Made Evi Yanthi (22), Banjar Dinas Sukawati, Selemadeg, Tabanan.

digg it
buzz yahoo
google
Stumble
Delicious
Technorati
Twitter
Facebook
reddit





Terkait




TERPANAS

 

Rekomendasi

Dunia Bayi dan Ibu

Gambar Unik dan Foto Lucu