Puting Beliung Robohkan Rumah di Bojonegoro


Sejumlah rumah roboh dan rusak akibat diterjang angin kencang yang datang bersamaan hujan di wilayah Bojonegoro, Jatim, Rabu petang. "Tim badan penanggulangan bencana daerah sedang melakukan pendataan di lapangan berdasarkan laporan sementara yang kami terima," kata Sekkab Bojonegoro, Soehadi Moelyono, Rabu.

Berdasarkan laporan yang sudah masuk, di Desa Kemamang, Kecamatan Balen, tiga buah warung dari kayu roboh. Di Desa Kedaton, Kecamatan Kapas, dilaporkan rumah milik Darno berukuran 6X6 meter dan rumah Milik Gangsar berukuran 5x9 meter juga dilaporkan roboh.

Sementara itu di Desa Pejambon, Kecamatan Sumberrejo, sedikitnya 36 rumah milik warga rusak akibat terjangan angin kencang yang datang bersamaan dengan hujan deras. Akibat robohnya pohon mangga di rumah seorang warga, kabel listrik dari tiang ke rumah putus. "Kami sekeluarga berada di dalam rumah karena takut ketika melihat pohon roboh," kata Wati.

Peristiwa angin kencang yang datang bersamaan dengan hujan tersebut, cukup mencekam warga Bojonegoro. Selain hujan turun dengan lebat, angin kencang yang datang berlangsung sekitar 30 menit. Di wilayah perkotaan, sejumlah pohon roboh dan melintang di jalan.

Seorang perangkat Desa Sukorejo Kecamatan Kota, Saeri, menjelaskan, dirinya dengan sejumlah warga selama hujan berlangsung menyingkirkan pohon mahoni yang roboh dan melintang di jalan.

Menurut Soehadi Moelyono, sementara ini upaya pembenahan rumah warga yang roboh dan rusak dilakukan secara gotong royong oleh muspika bersama masyarakat di wilayahnya masing-masing. "Tidak ada laporan korban jiwa," katanya menambahkan.

digg it
buzz yahoo
google
Stumble
Delicious
Technorati
Twitter
Facebook
reddit





Terkait




TERPANAS

 

Rekomendasi

Dunia Bayi dan Ibu

Gambar Unik dan Foto Lucu